Posted by : Unknown Selasa, 21 Februari 2017

Tentang Hawai Waterpark Malang


Malang sebagai kota pariwisata semakin mengembangkan inovasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi pendapatan kota. Dengan tujuan mendatangkan banyak orang untuk datang ke kota Malang, maka Hawai Waterpark Malang berupaya membuat variasi baru tempat wisata air terbesar dan pertama yang berada di Kota Malang. Selain itu Taman wisata air ini akan menyajikan tema Hawai di seluruh areal taman wisata melalui penerapan Hawai cabana, dekorasi, dan background.

Hawai Waterpark Malang dibangun di atas lahan dengan luas 28.000 meter persegi pada tahun 2014 dan mulai dioperasikan pada pertengahan tahun 2015. Wisata air ini terletak di Perumahan Graha Kencana Jl Raya Karanglo Malang dengan akses yang sangat strategis yang bisa diakses dari bandara, stasiun dan juga terminal. Dengan Rp 50.000.00 selama soft opening anda bisa menikmati berbagai wahana-wahana yang berkwalitas Internasional.
Ada 10 wahana yang terdapat di Hawai Waterpark Malang, yaitu Hawai Water House, Waikiki Beach, Waimea Stream River, Mavi Island, Rainbow Fall, Akaolu pool, Ekolu slide, Hula-hula slide, Wailele Slide. Dari sembilan wahana yang ada, ada dua wahana yang menjadi unggulan di Hawai Waterpark Malang yaitu Hawai Water House dan Tsunami pool (Waikiki Beach).
Wisata air yang diperuntuhkan untuk Keluarga beserta anak-anak, dewasa, remaja, kalangan bisnis, kelompok sekolah dan perusahaan ini akan buka soft opening pada Sabtu, 18 Juli 2015 jam 10 Wib dan selanjutnya akan buka mulai dari hari Senin sampai Minggu mulai dari jam 10.00 sampai jam 17.00 Wib.
Dengan adanya Hawai Waterpark Malang ini diharapkan bisa memberika warna baru bagi pariwisata yang ada di kota Malang terutama wisata air, serta dapat menarik wisatawan local maupun mancanegara untuk datang berkunjung ke kota Malang. Dan yang pasti Hawai Waterpark Malang akan memberikan fasilitas dan pelayanan yang terbaik bagi pelangganya. 

Harga Tiket Masuk Hawai Waterpark Malang Februari 2017

Harga Tiket Masuk Hawai Waterpark Malang – Bagi yang sedang bingung mencari tempat untuk liburan maka kota Malang bisa menjadi salah satu pilihan menarik karena disana terdapat banyak tempat wisata yang menawarkan keseruan yang berbeda-beda salah satunya adalah Hawai Waterpark Malang yang merupakan tempat permainan air dengan berbagai wahana air dan fasilitas yang semuanya bisa dinikmati pengunjung.
Waterpark ini sendiri berada di alamat Jl. Graha Kencana Raya, Banjararum, Singosari, Malang, Jawa Timur yang saat ini menjadi objek favorit masyarakat sekitar bahkan luar kota sebagai tempat rekreasi bersama keluarga atau kerabat yang ingin melepas penat setelah menjalani berbagai aktivitas harian yang melelahkan. Seperti tempat bermain air yang lainnya, hawai waterpark ini menyuguhkan berbagai permainan air yang bisa digunakan oleh semua pengunjung baik itu anak-anak maupun orang dewasa.
Adapun wahana yang ditawarkan di hawai waterpark malang seperti Hawai Water House, Waikiki Beach, Waimea Stream River, Mavi Island, Rainbow Fall, Akaolu Pool, Ekolu Slide, Wailele Slide, Hula Hula Slide dan Water Plaza. Dengan adanya berbagai permainan yang disediakan tentunya bisa berseru-seruan sepuasnya, selain itu disana juga terdapat fasilitas yang dapat dinikmati pengunjung seperti Reka Reka Food Court, Drink Court, Locker, Gazebo, Sun Beds & Umbrellas, Customer Service, Topup Center, Canging Room & Toilets, First Aid, Parking, Prayer Room, dan Wifi.
Setelah mengetahui berbagai wahana permainan dan fasilitas yang ada di hawai waterpark malang tentunya kamu akan penasaran dan ingin mencobanya, namun sebelum datang dan mencobanya sebaiknya kamu perlu tahu harga tiket masuk hawai waterpark malang dan juga harga sewa alat perlengkapannya sehingga bisa dipersiapkan budget yang ingin dibawa.
Sebelum pengunjung bisa menikmati semua wahana dan fasilitas yang sudah disediakan maka sebelumnya perlu membeli tiket masuknya terlebih dahulu, adapun harga tiket masuk hawai waterpark batu malang dan biaya sewa alat dapat dilihat dibawah ini.

Harga Tiket Hawai Waterpark Malang

KategoriHarga WeekendHarga Weekday
DewasaRp 100.000Rp 75.000
Anak-anakRp 100.000Rp 75.000
Harga Sewa Alat Perlengkapan
Nama AlatHarga
Ban SingleRp 20.000 (Termasuk Deposit Rp 5.000)
Ban DoubleRp 30.000 (Termasuk Deposit Rp 10.000)
Loker StandarRp 30.000 (Termasuk Deposit Rp 15.000)
Loker FamilyRp 35.000 (Termasuk Deposit Rp 15.000)
Handuk (Towel)Rp 45.000 (Termasuk Deposit Rp 35.000)
Baju Renang WanitaRp 120.000 (Termasuk Deposit Rp 100.000)
Baju Renang PriaRp 120.000 (Termasuk Deposit Rp 100.000)
Gazebo (Weekdays)Rp 85.000 (Termasuk Deposit Rp 25.000)
Gazebo (Weekends)Rp 150.000 (Termasuk Deposit Rp 25.000)

Jam Operasional Hawai Waterpark Malang

Jam operasional atau jam buka hawai waterpark malang dibuka setiap hari dari hari senin s/d minggu mulai pukul 10.00-16.00 WIB di hari senin-jumat dan pukul 08.00-17.00 WIB di hari sabtu dan minggu.

Hawai Waterpark Malang -The Wildest Waterpark in Indonesia 

Sumber : http://specindo.com/harga-tiket-masuk-hawai-waterpark-terbaru/
              : http://hawaiwaterpark.com/tentang/


{ 2 komentar... read them below or Comment }

  1. Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
    Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
    Yang Ada :
    TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
    Sekedar Nonton Bola ,
    Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
    Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
    Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
    Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
    Website Online 24Jam/Setiap Hariny

    BalasHapus

- Copyright © Blog Dewi Santi - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -